Untuk menjaga kemurnian agama islam
Dari arus aliran yang banyak bermunculan
Yang melampaui batas dalam mempraktekannya
Tidak sesuai dengan teori idealnya
Kiyai Abdul Wahab mempunyai pandangan
Para ulama kiyai harus dikumpulkan
Bersatu dibawah naungan organisasi
Tuk menjaga ajaran yang murni dari Nabi
Keinginannya sampai pada para kiyai
Termasuk gurunya Kiyai Hasyim Asy'ari
Namun Kiyai Hasyim
Tak langsung merestui
Dan tidak serta merta memutuskan sendiri
NU tak seperti organisasi biasa
Ijinnya hanya dari sesama manusia
Tapi ijinnya NU dari Allah Ta'ala
Ia Dzat Yang Maha Kuasa
Tuhan kita semua
Kiyai Hasyim memusatkan perhatiannya
Istikhoroh mohon petunjuk pada Tuhannya
Kiyai Hasyim istikhoroh berulang-ulang
Tapi petunjuk Allah tak juga kunjung datang
Ternyata petunjuk Allah datang melalui
Syaikhona Kholil guru Kiyai Hasyim Asy'ari
Syikhona memanggil santri yang bernama As'ad
Suruh ke Kiyai Hasyim mengantarkan tongkat
Peristiwa yang bersejarah itu terjadi
Tahun satu sembilan dua empat Masehi
Mari kita ikuti cerita selengkapnya
Dengan harapan bisa diambil manfaatnya
* Untuk mendownload MP3 nasyid Lahirnya NU - Gema NU Bangkalan silahkan buka link ini.